39 Orang Terjaring Operasi Yustisi dan Dikenai Sanksi Denda Pasca Pencanangan Perbup Nomor 62 Tahun 2020
Slawi – Sedikitnya 39 orang pelanggar protokol kesehatan terjaring razia Satgas Covid-19 dan dikenai sanksi denda administrasi pada operasi yustisi gabungan TNI-Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Tegal. Operasi yustisi tersebut digelar usai dicanangkannya Peraturan Bupati Tegal Nomor 62 Tahun 2020 oleh Bupati Tegal Umi Azizah di halaman Detasemen Zeni Bangunan (Denzibang) 1/IV Diponegoro, Slawi, Jumat (25/09/2020) pagi.
Baca →Dinas Kominfo Siap Kawal TNDE Kabupaten Tegal
Slawi – Kamis (24/09/2020), dr WIDODO JOKO MULYONO, M.Kes., MM., Sekda Kabupaten Tegal menggelar Rapat Koordinasi dengan OPD terkait guna membahas Tata Naskah Dinas Elektronik (TNDE) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tegal. Adapun OPD yang terkait yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Inspektorat Kab. Tegal, BKD Kab. Tegal, DPU Kab. Tegal, Dinas PMTSP Kab. Tegal, Dinas Perkimtaru Kab. Tegal, Dinas Kominfo Kab. Tegal, BPBD Kab. Tegal, Dinas Kesehatan Kab. Tegal dan Bagian Organisasi Setda Kab. Tegal, Bagian Hukum Setda Kab. Tegal, Bagian Prokompim Setda Kab. Tegal.
Baca →Padat Karya Tunai, Solusi Mendongkrak Produktifitas di Kala Pandemi
Balapulang – Berbeda dengan program karititatif bantuan sosial yang banyak digelontorkan Pemerintah selama pandemi Covid-19 ini, program padat karya tunai atau cash for work lebih berorientasi pada pemberdayaan masyarakat desa. Desa Pagerwangi, Kecamatan Balapulang menjadi salah satu desa yang melaksanakan kebijakan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dengan menggelontorkan dana desanya senilai Rp 77 juta untuk pelaksanaan program padat karya.
Baca →Bupati Tegal Buka Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III Desa Tegalandong
Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap III resmi dibuka oleh Bupati Tegal Umi Azizah di Ruang Rapat Bupati Tegal pada Selasa, (22/09/2020) siang. Pembukaan ini ditandai dengan Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III Desa Tegalandong, Kecamatan Lebaksiu, KabupatenTegal dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tegal kepada Komando Distrik Militer (Kodim) 0712/Tegal.
Baca →Melonjak Tinggi, Kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal Bertambah 35 Orang, Satu Diantaranya Meninggal Dunia
Slawi - Sejak terakhir dilaporkan adanya penambahan kasus infeksi virus corona baru hari Sabtu (19/09/2020) lalu, jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Tegal kini bertambah 35 orang menjadi 192 orang, dimana satu orang diantaranya meninggal dunia dan 19 orang sudah dinyatakan sudah sembuh dengan isolasi mandiri. Informasi tersebut disampaikan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tegal Joko Wantoro, Selasa (22/09/2020) pagi.
Baca →Forkopimda Akan Dampingi Kegiatan Operasi Yustisi
Slawi – Mulai disosialisasikannya Peraturan Bupati (Perbup) Tegal Nomor 62 Tahun 2020 pada, Jumat (18/09/2020) menandakan keseriusan pemerintah Kabupaten Tegal dalam mengupayakan penerapan protokol kesehatan bagi seluruh masyarakat demi menekan laju penularan Covid-19. Dalam upaya penerapannya, Asisten Administrasi Pemerintahan Dadang Darusman berserta Kepala Badan Penanggulanagan Bencana Daerah (BPBD) Zaenal Dasmin dan perwakilan Camat di Kabupaten Tegal lakukan Rapat Koordinasi Perbup Nomor 62 Tahun 2020 di Ruang Rapat Bupati, Senin (21/09/2020) pagi.
Baca →Senyum Bahagia Petani Sayur Sigedong di Masa Pandemi Covid-19
Slawi - Meski hanya berlangsung selama dua hari, Wisata Petik Sayur di Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa pada hari Sabtu dan Minggu, 19-20 September 2020 menjadikan petani setempat bernafas lega. Tak kurang dari 500 orang wisatawan yang datang dari berbagai wilayah menyerbu dan memetik habis komoditas sayuran di lahan milik petani. Adapun nilai transaksi yang berhasil dibukukan selama event tersebut lebih dari Rp 15 juta.
Baca →Penambahan 17 Kasus Baru Covid-19 di Kabupaten Tegal Cetak Rekor Tertinggi
Slawi – Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tegal Joko Wantoro, Sabtu (19/09/2020) pagi mengatakan, penambahan 17 kasus konfirmasi baru dalam dua hari terakhir mencatatkan rekor tertinggi di Kabupaten Tegal. Dari penambahan kasus konfirmasi tersebut, lima orang diantaranya membentuk klaster keluarga.
Baca →