Korban Longsor Kajen, Mulai Menempati Rumah Relokasi


Diposting pada 18 October 2019, 16:38 Oleh OI


Lebaksiu - Setelah dilakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah untuk korban longsor Desa Kajen pada (17/5) lalu, hari ini Jumat (18/10) para korban secara resmi dapat menempati rumah relokasi tersebut. Relokasi yang berada di belakang SDN Kajen 01 Lebaksiu ini dibangun lima rumah untuk ditempati lima kepala keluarga.

Dalam peresmian rumah relokasi tersebut, Bupati Tegal Umi Azizah di sela-sela sambutannya menyempatkan berdialog dengan para penerima manfaat. Umi menanyakan perasaan yang dirasakan oleh para penerima manfaat. Salah satunya Mujaroah (31), ia sangat berterimakasih dan bersyukur telah mempunyai tempat tinggal baru. "Terima kasih kepada Pemda Tegal serta donatur, akhirnya saya dan korban lainnya bisa tidur nyenyak tanpa khawatir ketika hujan tiba," ungkapnya.

Umi menyadari bahwa pendanaan pembangunan rumah relokasi ini bersumber dari multipihak, termasuk kalangan pelaku usaha melalui pendanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TJSLP) atau lebih sering disebut CSR. Untuk Umi, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu meringankan beban warga korban bencana longsor dengan menyediakan lahan dan membangunkan rumah tinggal yang aman dan layak huni.

"Saya memandang penyelenggaraan TJSLP ini selain akan meningkatkan citra perusahaan juga semakin memperkuat hubungan harmonis antara masyarakat, pemerintah dan pelaku usaha. Karena saya menyadari, penyelenggaraan program pembangunan di bidang perumahan permukiman belum sepenuhnya mampu menjangkau kebutuhan seluruh warga, termasuk akses perumahan layak huni bagi para korban bencana," kata Umi.

Sehingga, Umi mengajak peran aktif masyarakat, pemerintah desa dan kalangan dunia sebagai pilar pembangunan untuk bersinergi, berkolaborasi mewujudkan rumah tinggal layak huni bagi para korban yang kurang beruntung. Terkait dengan kenyamanan, Umi menitip pesan kepada para penerima manfaat untuk menanami pohon peneduh, tata halaman dan lingkungan perumahan agar terlihat lebih menarik dan menyenangkan bagi penghuninya.

Sementara itu, Kepala Desa Kajen Juni Sumakdi menerangkan rincian dana dari para donatur, adapun donatur pembangunan rumah korban longsor itu diantaranya Korpri Kabupaten Tegal sejumlah Rp 50 juta, Bank Jateng Cabang Slawi Rp 47 juta, PDAM Kabupaten Tegal Rp 34 juta, PD. BPR BKK Rp 20 juta, PD. BPR TGR Rp. 20 juta, PD. BKK Slawi Rp 20 juta serta Pemdes Kajen senilai Rp 94 juta. (OI)






Link Pemerintahan


Link Lainnya