DPMPTSP KABUPATEN TEGAL Selenggarakan Slawi Investment Bussines Forum (SIBF).


Diposting pada 29 November 2021, 09:03 Oleh EW


Slawi- Pemerintah Kabupaten Tegal melaui Dinas Penanaman Modal dan pelayanan Terpadu Satu (DPMPTSP) menyelenggarakan Slawi Investmen Bussines Forum (SIBF) bertempat di Grand Dian Hotel Slawi pada Selasa 23/11/2021.

Kegiatan tersebut dihadiri dan dibuka Bupati Tegal Umi Azizah didampingi Kepala DPMTSP M. Sholeh, Kepala Bidang Promosi DPMTSP Provinsi Jawa Tengah Khasanaturodiyah dan Ketua Kamar Dagang Industri ( Kadin)Bapak Mukhamad Amin.

Kepala DPMTSP Kabupaten Tegal M. Sholeh dalam sambutanya menyampaikan  Selamat Datang kepada narasumber, moderator, para Kepala SKPD atau yang mewakili serta para undangan lainnya yang berkenan hadir pada kesempatan ini disertai ucapan terima kasih atas kesediaannya untuk berkontribusi dalam meningkatkan daya Tarik investasi di Kabupaten Tegal.

 

 

Disamping itu Ia juga menyampaikan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada para narasumber, OPD terkait yang telah memberikan sumbangsih wawasan pada acara ini. Sehingga dapat membangun keterpaduan dan konsistensi dan memberikan wawasan pada calon – calon investor guna menanamkan modalnya di KabupatenTegal

kegiatan ini bertujuan  untuk menjalin koordinasi dan kerjasama di bidang Penanaman Modal antara Pemerintah Kabupaten Tegal dengan Investor baik dari dalam dan luar negeri. Ujarnya.

Pada kesempatan yang sama Bupati Tegal Umi Azizah mengatakan “ Berininvestasi di Kabupaten Tegal sangat menjanjikan” Terbukti dari realisasi Investasi PMDN Kita yang meningkat selama Pandemi, dari Rp1,42 triliun di tahun 2019 menjadi Rp 9,07 triliun di tahun 2020. Meskipun untuk PMA (Penanaman Modal Asing) mengalami penurunan dari Rp 820 Miliar di Tahun 2019 menjadi Rp 291 miliar di Tahun 2020.

Lanjut Umi Azizah , Pihaknya telah berupaya dalam mendorong pertumbuhan investasi di Kabupaten Tegal di tempuh dengan mengimplementasikan kebijakan pro investasi salah satunya menjalankan sistem layanan perizinan yang semakin mudah terbuka cepat dan pasti serta terintegrasi dengan online single submission (OSS).

Di depan para investorr, Bupati Tegal Umi Azizah pun memastikan jika proses perizinan usaha di lingkunganya transparan bahkan dijanjikan jika mengalami kendala atau ada pihak-pihak tertentu yang meminta imbalan untuk segera melaporkan kepada dirinya untuk ditindak tegas sesuai ketentuan yang berlaku.

Untuk itu dirinya berharap Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dapat menyajikan peluang investasi potensial untuk ditawarkan termasuk kerjasama pemanfaatan asset seperti tanah milik pemerintah daerah yang lokasinya strategis.(Diskominfo Kab. Tegal/Ew).






Link Pemerintahan


Link Lainnya